Jumat, 10 Agustus 2012

Qualcomm Akan Beli AMD?



2496Qualcomm Snapdragon Qualcomm Akan Beli AMD?
Qualcomm dikabarkan tertarik untuk membeli AMD (Advanced Micro Device), produsen prosesor dan kartu grafis. Akibat kabar ini, nilai saham AMD naik hingga 10 persen.
AMD merupakan produsen prosesor x86 nomor dua setelah Intel. Saat ini posisi AMD di pasar prosesor memang makin terdesak oleh dominasi Intel, karena saat ini prosesor AMD cukup ketinggalan performa dibanding Intel.
Kabar ketertarikan Qualcomm dan Samsung untuk mengakuisisi AMD pun berhembus membuat nilai saham AMDnaik hingga 10 persen. Samsung dikabarkan mengincar teknologi pengolahan AMD.
Beberapa orang menilai akuisisi AMD oleh Samsung ini tidak masuk akal, mengingat AMD adalah produsen prosesor x86, bukan prosesor RISC seperti ARM yang digunakan pada tablet dan smartphone.
“Baik AMD maupun Qualcomm tidak memiliki pabrik cip, seperti Samsung. AMD ingin mencoba masuk ke pasar prosesor berbasis ARM dan Qualcomm sangat ingin ‘menendang’ Intel di pasar x86,” kata awak TechEye.
Qualcomm adalah kandidat kuat untuk mengakuisisi AMD, kabar ini dipicu oleh analis Evercore Partner, Patrick Wang yang mengatakan bahwa produsen chip mobile Qualcomm menyatakan minatnya untuk mengakuisisi AMD.
AMD sendiri selama beberapa tahun terakhir ini mengalami posisi sulit di pasar desktop dan server dan berjuang melawan dominasi Intel. AMD dianggap gagal merencanakan strategi mobile karena pasar mulai PC yang mulai bergeser ke arah mobile.
Jika kabar tentang akuisisi ini benar,maka akuisisi ini akan menghadirkan sebuah produsen chip raksasa. Qualcomm sendiri memiliki jajaran produk prosesor Snapdragon dan grafis Adreno untuk perangkat mobile danAMD memiliki jajaran produk prosesor x86 dan grafis Radeon.
Seperti yang dilansir dari TGDaily (09/08/2012), baik AMD maupun Qualcomm belum memberikan pernyataan atau komentar resmi terkait berita akuisisi AMD oleh Qualcomm.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar