Kamis, 10 Mei 2012

2013, 135 Juta Unit iPad Akan Tersebar di Seluruh Dunia

detail berita
Foto: Google
CALIFORNIA – Analis memperkirakan penjualan iPad akan meroket. Menurut studi terbaru, pendapatan Apple didongkrak melalui penjualan iPad dan para analisi memperkirakan 135 juta unit akan terjual hingga 2013.

Barclays Ekuitas Research AAPL menargetkan harga perangkat tersebut dikisaran USD 750, harga ini akan stabil karena tingkat permintaan terhadap  iPad dan iPhone masih cukup tinggi. Kemudian, harga untuk produk komputer besutan Apple, Mac juga berkontribusi terhadap pundi-pundi uang perusahaan asal California tersebut. Demikian dilansir It Pro Portal, kamis (10/5/2012).

Tablet Apple diharapkan menjadi yang terbaik. Melalui strategi harga baru dengan meluncurkan iPad generasi kedua yang memiliki harga relatif ekonomis dan jajaran dari produk papan atasnya. Dengan strategi tersebut penjualan Apple diperkirakan akan meroket.

Kuartal kedua 2012, pengiriman iPad diperkirakan sekitar 14,2 juta unit. Pertumbuhan kuartal-ke-kuartal diharapkan menjadi 20 persen. Kemudian, kuartal ketiga diharapkan memberikan peningkatan 12 persen untuk penjualan. Ini berarti 15,9 juta iPad akan beredar di seluruh dunia. Secara keseluruhan, pada tahun fiskal 2012, analis Riset Ekuitas Barclays memprediksi Apple akan menjual 57.200.000 unit iPads secara global.

Tahun depan, pengiriman iPad akan mencapai 78,5 juta unit. Kenaikan dari tahun ke tahun pada 2012 sekira 77 persen dan pada 2013 diperkirakan akan mengalami pelambatan, dengan hanya menembus 37 persen.
(fmh)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar