Google+ (Foto: ubergizmo)
CALIFORNIA – Penggunga jejaring sosial Google+ sepertinya akan semakin menyukai aplikasi tersebut di iPhone. Google baru saja merombak aplikasi Google+ di iPhone, pembaruan meliputi pengalaman sensorik.
“Kami tidak tertarik dengan pengalaman mobile atau sosial yang hanya lebih kecil. Kami merangkul smartphone yang kaya sensor seperti layar sentuh dan kepadatan layar yang tinggi, serta mengubah Google+ menjadi sesuatu yang lebih ekspresif,” kata Google dalam posting blog-nya, seperti dilansir dari Mashable, Jumat (11/5/2012).
Beberapa perubahan yang tampak yaitu pada bagian ‘All Circles’. Kini pengguna bisa menekan menu ‘All Circles’ untuk mengubah tampilan aliran atau stream Google+. Selain itu, pengguna juga akan melihat tombol +1 di sudut atas postingan dan akan tetap ada, sebanyak apa apun pengguna melakukanscrolling.
Meski sudah meluncurkan versi terbaru Google+ di iPhone, bukan berarti tidak ada pembaruan untuk sistem operasi besutan Google, Android. Google mengatakan, pembaruan Android akan segera menyusul dalam beberapa pekan ke depan.
(fmh)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar