Minggu, 06 Mei 2012

Nelayan Temukan Fosil Lumba-Lumba Purba

detail berita
ROTTERDAM - Penelitian terbaru mengatakan bahwa sebuah spesies baru dari lumba-lumba berkepala balon telah dikenali dari sebuah fosil yang ditemukan oleh nelayan di Laut Utara.

Fosil spesies yang berusia 2,5 juta tahun tersebut dijuluki sebagai 'lumba-lumba bermoncong Hoekman', diambil dari nama penemunya, Albert Hoekman, nelayan Belanda yang tidak sengaja menjaring tulang dari fosil tersebut di tahun 2008 kemarin. Demikian seperti yang dikutip dari National Geographics, Rabu (15/12/2010).

Berukuran panjang sekira 6 meter, fosil lumba-lumba tersebut memiliki moncong yang pendek yang mendukung kepala bagian depannya untuk berukuran besar dan menonjol keluar.

"Untuk ukuran dan tampilan, spesies baru tersebut mirip dengan ikan paus pilot modern meskipun kepalanya lebih aneh bentuknya," ujar Klaas Post, kurator dari Natural History Museum Rotterdam di Belanda.

Para kolega dari Erwin Kompanje menduga bahwa lumba-lumba tersebut mungkin adalah leluhur langsung dari ikan paus pilot saat ini. Tim peneliti tersebut juga menduga kalau kepala besar dari lumba-lumba tersebut digunakan untuk 'echolocation', sebuah bentuk sonar biologis yang membolehkan lumba-lumba dan ikan paus untuk bernavigasi di kondisi yang air yang keruh.

"Ikan paus Pilot nampaknya mengembangkan alat ini dengan cara yang istimewa," tulis Post di emailnya. "Lumba-lumba ini nampaknya telah menjadi pelopornya," tutup Post. (srn)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar